Wisata Alam Desa Gerduren Kecamatan Purwojati Kabupaten Banyumas

28 Mar

Gerduren Purwojati, 28 Maret 2021
Wisata Alam Desa Gerduren Kecamatan Purwojati Kabupaten Banyumas

Wisata Pasar Tradisional Ragantali dan Wisata Pertapan yang berada di lokasi hutan pangkuan LMDH WANA MANDIRI RPH Jatilawang BKPH Jatilawang KPH Banyumas Timur yang terletak di desa Gerduren Kecamatan Purwojati Banyumas. Gerak langkah yang patut diapresiasi oleh masyarakat sekitar, pemerintah desa dan semua unsur terutama guna mewujudkan perekonomian masyarakat dan hutan tetap lestari. Di tengah pandemic covid 19 ini tentunya dengan menumbuhkembangkan aktifitas wisata berbasis alam menjadi salah satu alternative pemulihan ekonomi masyarakat tentunya tetap pada protocol kesehatan 5M.

Alhamdulillah hari ini tepatnya Ahad, 28 Maret 2021 saya bersama kang Imam Arif dan kang Kukuh diberi nikmat sempat dapat berkunjung di lokasi wisata pasar tradisional Ragantali yang terletak di petak 8c LMDH Wana Mandiri dan wisata Pertapan yang terletak di petak 8g. Sekalipun pasar tradisional baru berjalan belum lama dan semangat pemberdayaan ibu-ibu dengan berbagai jenis masakan local akan meningkatkan peran aktif dengan harapan menuju ekonomi keluarga, meningkatkan aktifitas masyarakat melalui pemberdayaan masyarakat desa hutan. Pengelolaan pasar tradisional tentunya akan memanfaatkan hasil budidaya local agar saling keterkaitan antara pertanian, perkebunan, perikanan dan peningkatan peran dalam mengelola hasil bumi menjadi sinergi. Peningkatan ketrampilan dalam mengelola masakan hendaknya ditingkatkan terus agar para pembeli menjadi pelanggan.

Wisata berbasis edukasi menjadi salah satu langkah yang dapat ditempuh agar peningkatan mutu sumber daya manusia meningkat seiring dengan kemajuan teknologi digital yang begitu cepat.

Wisata Pertapan yang telah memiliki sarana yang cukup memadai tentunya terus ditingkatkan dengan mengutamakan wisata berbasis alam tanpa meninggalkan edukasi kepada pengunjung melalui tampilan sarana yang nyaman. Aksi cukup mudah dekat dengan jalan besar menjadi salah satu bagian yang dapat dioptimalkan sarana lain yang menarik dan pengunjung akan tidak cukup sekali berkunjung di lokasi ini. Pada hari ini sebagai bagian jejak langkah kami, hari ini menanam pucuk merah dan tabebuya sebagai tanda cinta wisata asri indah dan nyaman.

Kepada pengelola wisata di desa Gerduren tentunya tingkatkan semangat membangun wisata berbasis alam tanpa meninggalkan adat budaya untuk kemajuan desa Gerduren. Anda berkiprah dengan niatan bagian dari sumbangsing tenaga, pikiran dan banyak yang tercurah hanya untuk sedikit berperan di desa Gerduren untuk lebih berdayaguna berkah.

SALAM LESTARI….WISATA ASRI…

Oleh : KUSNO Banyumas

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.